Entri yang Diunggulkan

Sudah Ramai Online, Apakah Perpustakaan Desa Masih Berpotensi Diminati ?

Perpustakaan Desa, kata ini mungkin sudah mulai jarang terdengar di telinga Anda. Apakah Anda pernah sekali saja berkunjung ke perpustakaan ...

Panduan Budidaya Paprika Di Berbagai Media Tanam

Panduan Budidaya Paprika Di Berbagai Media Tanam
Panduan Budidaya Paprika Di Berbagai Media Tanam
Paprika adalah bahan makanan yang sejenis dengan cabai, namun lebih besar dan tidak begitu pedas. Paprika sering kita temukan pada masakan Eropa, untuk masakan Indonesia memang jarang yang menggunakannya. Selain harganya yang cukup mahal, mungkin rasa paprika belum bisa begitu diterima oleh lidah kita. Paling kita hanya makan paprika pada topping pizza dan sejenisnya. Kalau di luar negeri, paprika ini banyak digunakan sebagai salah satu bahan dalam membuat salad. 

Paprika memiliki banyak manfaat karena dalam paprika ini terkandung berbagai vitamin dan kandungan zat lain yang bermanfaat bagi tubuh kita. Kandungan paprika antara lain: vitamin A, vitamin C, vitamin B1, vitamin B2, fosfor, kalsium, betakaroten, zat besi, niacin, karbohidrat, antioksidan beta cryptoxanthin. Dengan kandungan tersebut, paprika bermanfaat paprika bagi tubuh, antara lain: mampu mengobati luka memar dan keseleo (dengan cara oral), menumbuhkan jaringan rambut yang baru (bila memiliki masalah dengan kebotakan), menurunkan kolesterol, mem-bangun regenerasi sel tubuh, mengobati infeksi tenggorokan dan hidung, bersifat antioksidan, menurunkan kadar gula darah, mencegah penyakit sinusitis dan pe-nyakit telinga serta penyakit kulit, melancarkan saluran pencernaan, menghentikan keluarnya darah dengan membalurkan getahnya pada luka. 

Paprika terus meningkat permintaannya terutama dari para pemasok hotel, restoran, catering dan pasar swalayan di kota-kota besar yang masih merasa kekurangan suplai. Berkembangnya sektor pariwisata membuat hotel dan restoran besar menjadi semakin bertambah dan banyaknya pengunjung luar negeri yang rata-rata makanan mereka menggunakan paprika. 

Buku yang ada di tangan pembaca ini mengulas secara tuntas budidaya paprika di berbagai media tanam. Paprika merupakan komoditas berprospek cerah karena peluang pasarnya masih luas dan harganya pun cukup tinggi dibandingkan komo-ditas sayuran yang lain. Paprika dapat dijadikan sebagai satu peluang usaha yang menguntungkan. Kehadiran buku ini akan menjadi langkah awal meraih peluang besar pasar budidaya paprika.

Spesifikasi Buku:

JUDUL: Panduan Budidaya Paprika Di Berbagai Media Tanam
PENULIS: Hilmi Nurcahya
PENERBIT: Pustaka Baru Press
ISBN: 978-6021-674-06-2
TAHUN: 2018
UKURAN: 14 x 20
HALAMAN: 176

Belum ada Komentar untuk "Panduan Budidaya Paprika Di Berbagai Media Tanam "

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel